Pertanyaan Umum

Pertanyaan-Pertanyaan yang Sering Diajukan Terkait PasarMIKRO

Kami memahami bahwa kamu mungkin memiliki beberapa pertanyaan sebelum menggunakan layanan kami, dan kami berharap informasi yang tersedia di halaman ini akan membantu memperjelas beberapa hal yang mungkin masih belum jelas. Jangan ragu untuk menghubungi tim dukungan pelanggan kami jika kamu memiliki pertanyaan lain yang tidak terjawab di sini.

Platform perdagangan komoditas pertanian untuk petani kecil pertama di Indonesia!

 

PasarMIKRO berdedikasi untuk memberdayakan #pejuangMIKRO Agrikultur melalui platform dan digitalisasi. Dengan PasarMIKRO, kami mencoba membantu meningkatkan manajemen dan proses kamu dalam bisnis. Permudah transaksi, dapatkan pembayaran lebih cepat,  dan perbesar limit kredit dengan terus bertransaksi bersama kami!

Kami memiliki lebih dari 1.000 pengguna yang tersebar di beberapa wilayah di Indonesia, seperti Jawa, Bali, dan Sumatra. 

 

Mulai dari Petani, Peternak, Pedagang Komoditas Telur, hingga Mitra Korporat seperti Eratani, dan Ternaknesia!

Terdapat beragam fitur dan layanan yang dapat memudahkan para #pejuangMIKRO untuk melakukan transaksi pada aplikasi PasarMIKRO, seperti:

 

  • Keamanan Transaksi: Seluruh pengguna yang akan melakukan transaksi di aplikasi akan di survei langsung oleh tim kami di lapangan untuk memastikan kredibilitas setiap pengguna.
  • Pembayaran Langsung: Kami memberikan solusi! Pedagang (Pembeli) akan mendapatkan modal kerja selama siklus perdagangan, sehingga Petani (Penjual) dapat menerima langsung pembayaran.
  • Penilaian Kredit: Setiap pengguna yang menggunakan Talangin akan mendapatkan penilaian kredit oleh tim Risk PasarMIKRO untuk memastikan kualitas kredit pengguna selalu lancar.
  • Jaringan Luas: Penjual dan Pembeli dapat menemukan banyak komoditas yang dibutuhkan di aplikasi Pasar Mikro dari berbagai pengguna di seluruh Indonesia.
  • Fitur Pembukuan: Tidak lagi melakukan pencatatan secara manual, pengguna dapat memanfaatkan fitur tambahan pada aplikasi seperti menu Atur Stok,Catatan Keuangan, dll.

Ya, tentu saja! kamu dapat menjual ataupun membeli komoditas yang ada di aplikasi PasarMIKRO. Silakan lakukan Registrasi dan Verifikasi terlebih dahulu untuk bisa bertransaksi.

Saat ini, kami berfokus pada komoditas hasil pertanian, perikanan, dan perkebunan. Aplikasi kami banyak digunakan untuk transaksi komoditas, beberapa diantaranya adalah telur, beras, dan jagung yang mayoritas berada di daerah Jawa.

Saat ini, aplikasi kami banyak digunakan oleh komunitas petani dan pedagang yang bertransaksi dalam jumlah besar!

Sebelum melakukan transaksi pada aplikasi PasarMIKRO, kamu harus melakukan registrasi dan verifikasi akun terlebih dahulu. Registrasi dan verifikasi akun sendiri perlu dilakukan guna mengetahui identitas dan profil usaha pengguna.

 

Langkah Registrasi Akun PasarMIKRO:

  1. Unduh aplikasi PasarMIKRO di Goolge Play Store
  2. Isi data diri dan beberapa pertanyaan dasar
  3. Masukan kode OTP yang dikirim ke ponsel nomor kamu
  4. Registrasi akun kamu selesai!

 

Langkah Verifikasi Akun PasarMIKRO:

  1. Pilih menu lengkapi data
  2. Masukkan data rekening dan nomor identitas
  3. Unggah foto KTP kamu
  4. Verifikasi akun selesai!

Tidak perlu khawatir menunggu lama! Proses registrasi dan verifikasi di aplikasi PasarMIKRO dilakukan di hari yang sama setelah kamu melengkapi seluruh data. Jika kamu mengalami kendala dalam proses registrasi ataupun verifikasi, silakan hubungi tim CS kami!

Jika ingin melakukan perubahan informasi pada akun PasarMIKRO, kamu dapat menghubungi tim CS kami. Demi keamanan serta kenyamanan dalam bertransaksi, tim kami akan melakukan proses verifikasi data terlebih dahulu untuk setiap permintaan perubahan data yang kami terima.

Apabila kamu mengalami kendala pada PIN di aplikasi, silakan hubungi tim CS kami!

Talangan adalah kredit dagang yang memungkinkan pembeli memperoleh syarat pembayaran untuk transaksi tertentu dengan pemasoknya. Saat ini untuk mendapatkan limit Talangan, kamu dapat menghubungi tim Business Development kami atau tim CS kami untuk membantu proses request kamu.

Batas ‘Talangan’ kamu diatur untuk kebutuhan modal. Jika kamu telah memenuhi persyaratan peningkatan limit yang sebelumnya diberikan berdasarkan frekuensi jumlah transaksi, ketepatan waktu pembayaran transaksi, dan lain-lain, kamu dapat menghubungi tim Business Development atau Customer Service kami untuk membantu dalam proses permintaan kenaikan limit.

Kamu dapat menghubungi tim Customer Service kami dengan cara klik link WhatsApp pada menu ‘Akun Saya’ di aplikasi kamu. Seluruh pertanyaan ataupun keluhan akan kami respon setiap hari Senin-Jumat pukul 08.00-17.00 WIB.

HUBUNGI KAMI

Tim Kami Siap Membantu Anda!

Terima kasih telah mengunjungi website PasarMIKRO. Jika Anda memiliki pertanyaan, Anda dapat menghubungi kami melalui formulir kontak berikut atau melalui telepon maupun email. Kami akan selalu menerima Anda dengan senang hati!
Form Kontak Kami

Layanan Pengaduan Konsumen

Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen
dan Tertib Niaga Kementerian Perdagangan Republik Indonesia